Minggu, 13 Juni 2010

Bulan, Matahari, Angin dan Kita Berbicara

Berikan kesempatan untuk bulan bercerita
Akan luka kehidupan yang sedang menganga
tentang kemanusiaan yang ternyata hanya banyak jadi perhiasan bibir saja

berikan waktu sejenak peda matahari untuk bercerita tentang apa yang ia lihat disana,
di Pelestina!
bagaimana saudara-saudara kita sedang berjuang mengusir serigala-serigala haus darah
dengan batu-batu kecil
dengan takbir yang selalu menggema

berikan kesempatan pada angin yang berhembus,
apa yang ia bawa dari negeri itu?
semangatkah?
kesedihankah?
ataukah tawa?

lalu, beri kesempatan untuk bibir kita berbicara
apa yang hendak ia katakan tentang Palestina?
sementara setiap hari ia makan dan minum sambil melemparkan uangnya pada serigala?
memberi kekuatan materi untuk membunuh saudara sendiri?
bagaimana ia akan bercerita tentang Palestina, sedang di tiap waktu yang berlalu ia habiskan untuk mendukung serigala menghancurkan saudara sendiri?
tak perlu ada tangis, sebab doa lebih mereka butuhkan!
tak perlu berkoar-koar tentang HAM!
tak perlu!
saatnya berbuat!
lakukan sesuatu, walau sekecil apapun!
biarkan bulan, matahari, dan angin menceritakannya kepada saudara kita disana!
bukan untuk memamerkan diri, tapi agar semakin kuat semangat!
agar mereka tak merasa sendiri!
agar mereka kuat!
semoga! (syifa) Read more "Bulan, Matahari, Angin dan Kita Berbicara..."

Rabu, 19 Mei 2010

Berita Gokhil seputar IQ Pekan ini

Di mulai dari pembina:
KA' AQSO
Pekan ini, udah jarang datang ke IQ, Entah ada apa???

KA' UCHI
Kelihatannya lagi banyak tugas tuh......, so... gak bisa lagi bercanda banyak
dengannya!!, tapi kami segenap keluarga besar IQ mengucapkan selamat bekerja

KA' SYIFA
Ohhhh.... dia lagi jaga hati and katanya sih dia dah mau ngeluarin album terbarunya yang ke 3, wuishsh.. yang mau beli pesan ke om ba'du ajja!

KA' LATIF

Lagi ada masalah yah? kok kayaknya kekurangan tawa deh! kalau di perhatikan... kayak gak ada semangat, gimana donk tuh???

MUJAHIDAH
Kayaknya biasa-biasa aja!!! lebih suka mengamati orang lain

WAHYU SEBLAH
Kenapa sih, artis kita yang satu ini dah jarang gabung ma anak2 IQ dech! (eh,eh, kok gitu sih)

FADHIL,IPPANK,SYAWAL
Mereka bertiga keliatannya lebih enjoy, dan yang guwa suka dari mereka, mereka semangat buanget belajarnya, ayo kita tunggu persaingan kalian bertiga, tapi jangan bertengkar yah..

RANHIE
Wets... Minggu ini ranhie lebih sering menasehati, yup.. tambah ok deh pokoknya! kenapa yah??? and mau casting pengganti syerina difilm syerina mirip ranhie.

NAJHA
Oh yah najha pekan ini lebih sering ke paropo, gak tau apa... kita disini rindu 1/2 mati...? seandainya kau tahu, ku tak ingin kau pergi and pergi lagi, dia lagi hemat kata-kata alias lagi jaim,

ANSOF
Ansof dari jepont tawwa and dikabarkan disana ia dapat teman yang baik banget pokoknya!!! kenalin donk

ACCA
yang satu inii, kayaknya kebalikan dari najha, pekan ini kosa katanya bertambah and tambah gaul, tapi tetap gaul.

AFDHAL
Siapa sih yang gak tau teman kita yang satu ini, dia anak IQ yang terkenal memiliki tabungan yang banyak, tapi... beberapa hari ini dah jarang Nabungnya, belanjanya lebih banyak, hati-hati kena KANKER (KANtong KERing)

RIA
He,.... sukria dikabarkan sewaktu hari senin lagi bete' and ill feel ma inna, coz inna gak nepatin janji sih!! dia gak jemput sukriah untuk pergi BAKSOS, uh... parah

AHMAD
Lebiih suka menyendiri, mendengarkan musik sendiri, tenggelam di lautan syair yang keluar dari Hpnya, MANDIRI (mandi sendiri), ya iyalah, masa mau dimandikan, emang mayat kali' pake' dimandikan. Read more "Berita Gokhil seputar IQ Pekan ini..."

Minggu, 09 Mei 2010

STRUKTUR LPP ARAFAH


Ketua Umum : Nurmala Arfah. ST

Sekertaris Umum :Suci Fatmawaty

Dewan Penasehat :Hj.Dra.Nurhayati Arfah, MM


Ketua Program LPP ARAFAH :Aqsa Ahmad Fikry Al-Qusyairy
Sekretaris : Syifa
Bendahara :Radhiyah

Bid. Pendidikan & Kerohanian : Abd. Latif dan Ibnu Khair

Bid. Fundrising : Sulviana dan lastri

Bid. HAM :Kasmawati & Ani

Bid. Konsul :Muthmainnah & Eka

Bid. Organisasi :Munawir dan Nurhafsah

Bid. Minat n Bakat :husni & Yuliana Read more " ..."

LPP ARAFAH


INDAHNYA PERPADUAN

Hamparan langit diatas sana bernama IBNU QOLBY

Bulan yang terang benderang itu adalah para Pembina

Sedangkan kerlap-kerlip bintang dengan kilau yang memukau adalah Anak2 IQ

Ibaratnya.., hamparan langit itu tidak akan Nampak indah di pandang mata, saat ia murung sendirian dengan kegelapan, tanpa cahaya rembulan dan kerlip bintang.

Begitupun langit, bagaimanapun warnanya, ia bukanlah hal yang spesial, meski ada sang rembulan di sampingnya, namun tak ada bintang meramaikan.

Sebaliknya juga demikian, langit tetap terasa sunyi, meski bintang bersanding dengannya, namun rembulan tidak muncul untuk melengkapi.

Akan tetapi langit itu akan menjadi pemandangan yang indah mempesona dan memukau pandangan setiap orang yang memandangnya, saat ia berpadu bersama cahaya sang rembulan malam, dan diapit oleh kerlip bintang disekitarnya, kalau sudah demikian, maka mata siapa yang dapat bertahan untuk tidak memandangnya!!!.

Pesan seekor singa untuk kita semua

Marilah kita senantiasa bersatu padu dalam lingkaran keislaman, saling menguatkan, saling mengingatkan akan kesalahan dan kebaikan, agar semua makhluk yang ada di sekeliling kita dapat merasakan dan menyaksikan panorama indah dari perpaduan Langit IBNU QOLBY,, Cahaya Rembulan PEMBINA, dan Kerlip bintang ANAK-ANAK IBNU QOLBY.

Keep hamasah…..

Mari kita buktikan pada dunia, kalau kita ini beda!!


“BE THE BEST, BUT… DON’T FEEL THE BEST”

Read more "LPP ARAFAH..."
 

Free Blog Templates

Blog Tricks

Easy Blog Tricks

Grey Floral ©  Copyright by PEMBURU ILMU | Template by Blogger Templates | Blog Trick at Blog-HowToTricks